Rabu, 08 Desember 2010

Siaran Radio Pertama JYJ Di Korea, DBSK jadi Trending Topic Dunia


Album baru dari Kim Jaejoong, Park Yoochun dan Kim Junsu (selanjutnya dikenal sebagai JYJ), yang tidak dapat di dengarkan di stasiun mana pun, telah disiarkan secara khusus oleh radio 21 akhir pekan kemarin, dan hal ini telah menyebabkan hits download yang tidak terhitung jumlahnya setelah siaran, yang menunjukkan sebuah ledakan popularitas.

Karena masalah hukum dengan SM Entertaiment (selanjutnya dikenal sebagai SM), album tersebut tidak dapat disiarkan secara normal di stasiun-stasiun radio, sehingga para fans hanya dapat mendengarkan dan menyebarkan berita tentang album tersebut dari internet.

Selama wawancara hari ini, reporter kim berkata “semua lagu ini tidak terdengar di udara setelah album tersebut di rilis, tak satupun stasiun.” Dan “mendengarkan musik merekamelalui radio 21 adalah pertama kalinya lagu-lagu mereka disiarkan di korea, maka dari itu mereka mendapat banyak perhatian”

Mendengarkan issue mengenai siaran tersebut, Jaejoong menulis pesan melalui akun twitternya “terima kasih untuk Radio 21” dan setelah mendengarkan berita tersebut, banyak fans JYJ yang membanjiri bulletin board special dari radio 21 untuk mengungkapkan rasa terimakasih mereka, meninggalkan pesan seperti “saya melihat harapan di Siaran Korea!” dan “terima kasih” dan juga pesan serupa yang ditinggalakan oleh fans dari korea, jepang dan china. Selanjutnya radio SeoulFm juga memutar lagu JYJ dan TVXQ berjam-jam. Mereka berjanji akan memutar lagu JYJ terus jika fans bisa membuat TVXQ menjadi trending topic makanya kmrn TVXQ jadi TT nomor 1 di twitter.

Indo-Trans/Shared by: HiNaTa@Pinkrazy.wordpress.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar